TAMIANG LAYANG, Kabarrakyat62.com- PT. Trio Motor Honda Cabang Tamiang Layang kembali menggelar Showroom Even. Kali ini dengan mengadakan lomba tari tradisional adat Dayak. Kegiatan dilaksanakan di halaman Dealer Honda setempat, Sabtu 25 November 2023.
Pimpinan PT. Trio Motor Honda Cabang Tamiang Layang, Wahyu Joko Nugroho saat diwawancarai awak media mengatakan bahwa lomba tari tradisional pada sore hari di ikuti beberapa sekolah dari tingkat SMP hingga SMA yang ada di Barito Timur.
Nugroho menuturkan, juara satu hingga tiga lomba tarian tradisional mendapatkan piala dan uang pembinaan. Sedangkan peserta yang belum berkesempatan juara diberikan piagam bahwa sudah mengikuti lomba.
“Satu sekolah membawa dua tim, untuk satu timnya ada empat orang. Jadi lomba tarian tradisional ini bukan lomba perorangan tapi secara tim antar sekolah,” katanya.
Dirinya menjelaskan, tujuan digelarnya lomba tari tradisional ini agar budaya atau tarian adat dayak di Barito Timur tidak hilang.
Karena menurutnya, seiring berkembangnya jaman seperti saat ini, maka tarian tradisional juga harus dipertahankan.
” Saat ini kan saya lihat anak- anak zaman sekarang banyak beralih ke tarian K-Pop dan lainya. Maka dari itu, selain menjalin silaturahmi antara sekolah, tujuan kegiatan ini juga untuk melestarikan tarian tradisional,” kata Nugroho.
Ditambahkanya, dealer Honda Tamiang Layang selalu rutin setiap bulan mengadakan showroom even dengan tema yang berbeda beda.
“Bulan lalu kita di Ampah dengan mengadakan pasar murah. Paket sembako yang nilainya Rp.100 ribu kita jual Rp.50 ribu. Tujuannya adalah untuk membantu sesama,” ujarnya.
Kedepan, ujar Nugroho, pihaknya akan mengadakan even lagi dengan konteks atau tema yang berbeda.
“Bulan depan kita merencanakan untuk even cek kesehatan gratis atau juga nanti bisa lomba mewarnai bagi anak anak,” pungkasnya.
Dari pantauan awak media dilapangan, walaupun cuaca cukup panas namun para peserta sangat antusias mengikuti lomba tarian tradisional.(adv/red).